Dialog Indonesia-Philippines di ISOCARP International Conference for New Cities
Dialog Indonesia-Philippines di ISOCARP International Conference for New Cities
Kementerian ATR/BPN mengikuti gelaran 60th ISOCARP World Planning Congress di New Clark City, Filipina pada tanggal 10-12 September 2024. Pada sesi Indonesia – The Phillipines Dialogue: The Role of Environmental Planning in National Development, Kementerian ATR/BPN diwakili oleh Tri Agustin memaparkan komitmen lembaganya dalam menciptakan lingkungan yang lestari.
“Kami mendorong perwujudan kota yang kompak, pengamanan daya dukung lingkungan, penyediaan ruang terbuka hijau, perlindungan sempadan sungai dan pantai, pengurangan risiko bencana, konservasi hutan, penjagaan Lahan Sawah Dilindungi dan penerapan Kajian Lingkungan Hidup Strategis” ujarnya.
Meski Kementerian ATR/BPN telah melakukan banyak hal dalam preservasi lingkungan hidup melalui perencanaan, ia tak menyangkal bahwa ada banyak tantangan dalam implementasi rencana tersebut. “Perizinan otomatis yang berpotensi disalahgunakan, terbatasnya data yang akurat, terinci dan terus diperbarui, kepemilikan lahan oleh perorangan atau korporasi, kapasitas sumber daya manusia di daerah yang belum merata dan kelembagaan tata ruang daerah yang belum jadi prioritas adalah masalah yang menghambat keberhasilan perencanaan” imbuhnya.
Dua pembicara lainnya pada sesi ini adalah Erick Kusuma dari Ikatan Ahli Perencanaan Wilayah dan Kota Indonesia dan Maria Cynthia Y Funk dari Asia Pacific College/Women’s International Network for Disaster Risk Reduction (WIN DRR). Difasilitasi oleh Raka Suryandaru juga dari IAP, ketiganya sepakat bahwa dialog seperti ini perlu terus dikembangkan agar kedua negara dapat saling belajar mengenai best practice perencanaan kota dan wilayah yang berkelanjutan.
(Photo credit: Facebook page ISOCARP - International Society of City and Regional Planners)